Imam, Sholeh (2014) Kajian Sosiokultur dalam Novel Lumpur (Trilogi Tanah dan Cinta” karya Yazid R. Passandre. Skripsi thesis, STKIP PGRI Sumenep.
Text (Awal)
(IMAM SHOLEH) halaman Depan.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
|
Text (Skripsi)
IMAM SHOLEH Skripsi-Kajian Sosiokultur dalam novel Lumpur.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK Sholeh, Imam. 2014. “Kajian Sosiokultur dalam Novel Lumpur (Trilogi Tanah dan Cinta” karya Yazid R. Passandre. Skripsi S1 Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP PGRI) Sumenep. Pembimbing (I) M. Fauzi, M.Pd. Pembimbing (II) Ahmad Yasid, M.Pd. Kata kunci : Wujud Sosialis, Kultur, Pengaruh Sosiokultur. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menggambarkan wujud sosial budaya serta pengaruh-pengaruh sosial budaya tersebut terhadap lingkungan sosial dan kehidupan manusia, dengan menggunakan teknik deskriptif kualitatif yang akan menngungkap atau mendeskripsikan secara gamblang suatu wujud sosial, wujud budaya, dan pengaruh sosial budaya terhadap lingkungan dan kehidupan sosial. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa suatu wujud sosial iyang dicerminkan dari segi tingkah laku yang positif dalam artian tingkah laku yang tidak menyimpang dari garis nilai moral dan norma-norma yang berlaku, baik norma hukum kenegaraan atau pun norma agama, sehingga dengan cerminan tersebut interaksi sosial yang terdiri dari sifat tolong menolong, gotong royong, dan kerja sama antar sesama akan menciptakan suatu keharmonisan. Keharmonisan interaksi antar sesama manusia akan secara otomatis berdampak terhadap suatu wujud kebudayaan, sehingga budaya-budaya yang dihasilkan dari wujud sosial tersebut akan berdampak positif terhadap kebudayaan. Kebudayaan yang dicerminkan dalam novel yang berjudul “Lumpur (trilogi Tanah dan Cinta)” karya Yazid R. Passandre sangat jelas seperti suatu keyakinan yang teguh yang terdapat dalam diri masiang-masing aktor, sehingga keyakinan tersebut berwujud suatu keinginan untuk melestarikan tanah lingkungan. Karena tanah lingkungan ataupun tanah lahan pertanian merupakan sumber kehidupan mereka yang patut untuk dibela, dilestarikan, dirawat, dijaga, dan dipertahankan, karena yang demikian itu merupakan suatu wujud dari kebudayaan yang berkembang. Dalam mengembangkan budaya atau kebudayaan, tentu hal yang pertama harus dilakukan adalah perbaikan diri manusia itu sendiri, dari perbaikan itulah akan menumbuhkan suatu wujud perkembangan kebudayaan, dan hal yang jadi penopang dalam mewujudkan dan mengembangkan budaya tersebut harus memanfaatkan perkembangan IPTEK (Ilmu Pengetahuan dan Teknologi), sehingga dari pengembangan tersebut akan muncul ide atau gagasan, dari ide dan gagasan itu akan muncul suatu aktivitas yang pada akhirnya aktivitas tersebut akan membuahkan sasil karya manusia. Dampak negati atau positif yang akan sangat berpengaruh terhadap lingkungan sosial dan kehidupan manusia itu tergantung dari bagaimana suatu individu atau kelompok menjalankannya, seperti yang digambarkan secara jelas dalam dalam novel yang berjudul “Lumpur (trilogi Tanah dan Cinta)” karya Yazid R. Passandre, bahwa hilangnya wujud sosial, musnahnya wujud budaya dan kebudayaan itu disebabkan oleh tingkah laku manusia yang menyimpang, sehingga tingkah laku yang menyimpang itu melahirkan suatu penyakit sosial dan penyakit sosial itu melahirkan masalah-masalah di tengah-tengah lingkungan sosial budaya. Setelah menyimak dari apa yang terdapat dalam isi novel tersebut sangat sederhana sekali apa yang menjadi sebab dan akibat semburan lumpur di Ronokenong, Porong, Sidoarjo. Ternyata kalau diamati secara seksama prahara yang terjadi murni disebabkan oleh penyakit-penyakit sosial, seperti digadaikannya apa yang menjadi wujud sosial dan budaya hanya sebatas muslihat percaturan politik dan kepentingan korporasi, sehingga tenggelamlah wujud-wujud sosial dan budaya bersama semburan dan luapan lumpur lapindo yang berjuta-juta kubik sekaligus yang menenggelamkan daerah Ronokenongo, Porong, Sidoarjo.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Wujud Sosialis, Kultur, Pengaruh Sosiokultur. |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
Depositing User: | Mufti Syaifuddin |
Date Deposited: | 30 May 2018 03:19 |
Last Modified: | 30 May 2018 03:19 |
URI: | http://repository.stkippgrisumenep.ac.id/id/eprint/151 |
Actions (login required)
View Item |